Primer Mother of Pearl (MOP)
Anti Cakey Lock & Smooth Gripping Primer
Hai thinkers! Udah tau belum kalau beauty vlogger kenamaan Indonesia, Tasya Farasya mengeluarkan produk beauty. Nama produknya adalah Mother of Pearl atau biasa disebut MOP Beauty.
MOP beauty ini dimanufakturi oleh PT. Cosmax Indonesia, Jakarta, Indonesia untuk PT. Kreasi Kosmetika Indonesia dan didistribusikan oleh PT. MOP Indonesia Corp.
MOP beauty sendiri launching sekitar bulan Agustus 2021, diawal kemunculannya di dunia kosmetik, MOP beauty mengeluarkan 3 kosmetik: primer, concealer dan loose powder.
Tertarik untuk nyoba si primer, akhirnya aku beli dan bakal aku ulas disini, jadi jangan lupa baca sampai selesai ya 😊
Klaim
“Bye-bye makeup cakey. Optimalkan performa make-up mu dengan primer kami!
Produk ini memiliki formula yang dapat melembabkan, membuat kulit terasa kencang, dan meminimalkan tampilan pori-pori diwajah.
Diperkaya dengan berbagai zat baik untuk kulitmu seperti turmeric root extract, peptide, holy basil, niacinamide dan red algae yang membuat kulitmu terasa dan terlihat sempurna sepanjang hari”
Kemasan
Kemasannya nuansa pearl banget.. warna yang dipilih memang sesuai dengan namanya, warna gradasi khas mutiara yang cantik banget.
Untuk botol primer bentuknya seperti kapsul, glossy (saking glossynya licin, jadi hati-hati ya 😊) dan berisi 30ml
Tutupnya hampir setengah botol sendiri, sedangkan model botolnya pump-up.. jadi mudah untuk mengeluarkan cairan primer. Oiya, primer ini kemasannya dilengkapi kardus ya thinkers..
Ingredients
Water, PVP, glycerin, butylene glycol, dimethicone, pentylene glycol, divinyldimethicone, pentylene glycol, divinyldimethicone / dimethicone copolymer, vinyl dimethicone, acrylates/C10-30 alkyl acrylate crosspolymer, PEG-60 hydrogenated castor oil, tromethamine, octyldodeceth-16, caprylyl glycol, c12-13 pareth-3, C12-13 pareth 23, ethylhexylglycerin, trisodium ethylenediamine disuccinate, parfum, phenoxyethanol, melia azadirachta flower extract, melia azadirachta leaf extract, curcuma longa (turmeric) root extract, ocimum sanctum leaf extract, niacinamide, corallina officinalis extract, tocopherol, 1,2-hexanediol, copper tripeptide-1, acetyl hexapeptide-8
Botol Pump Up Primer Mother of Pearl Tasya Farasya
Tekstur
Cairan berwarna putih yang mirip seperti gel. Mudah dibaur dan berasa sticky, tapi ngga bikin kulit jadi panas atau engap. Fungsi dari sensasi lengket ini bermaksud untuk mengunci foundation biar ngga cakey. Namanya juga anti cakey hehehe.
perlu dicatat, setelah di primer membaur dan mulai berasa lengket, muncul aroma kecut mirip lem.. tapi baunya ngga strong, jadi masih oke
Cara Pakai
Aplikasikan dan ratakan pada wajah secara menyeluruh sebelum menggunakan foundation.
Cairan Primer Mother of Pearl Tasya Farasya
Honest Review
Aku suka sih sama primer ini, beneran bikin foundie stay.. tapi ngga tau kenapa pori-pori masih tetep kelihatan jelas dan masih nggeser.. terutama dibagian hidung. Entah aku yang salah cara mengaplikasikan foundienya atau kualitas si foundie yang kurang sip.
Meski aku coba pake 2 merk foundie yang berbeda, hasilnya tetep nggeser dibagian hidung. Bagian yang paling parah cuma hidung sih, lainnya aman. Meskipun begitu, primer dari MOP beauty ini bikin makeup tahan lama, makin lama malah bikin makeup lebih nyatu sama kulit. Jadi primer ini masih masuk ke dalam kategori cukup bagus.
Cairan Primer Mother of Pearl Tasya Farasya Setelah Dibaurkan
Harga
Harga dari anti cakey primer MOP Rp169.000,- lumayan mahal sih menurutku.. mungkin karna ini punya beauty vlogger terkenal jadi jual nama juga.
Pinter-pinter cari diskonan aja kalo bener-bener penasaran. Aku beli di sociolla dapet harga Rp137.000,- nah itu aku dapetin dari hasil scroll-scroll sana sini.. kebetulan di sociolla aku dapet voucher.
Worth Or No
Karena aku baru nemuin primer yang sticky gini, jadi berasa menemukan formula dan sensasi baru pada primer.. jadi menurutku produk ini cukup worth to buy.
Tapi kalau ada merk lain dengan formula sama tapi penawaran harganya lebih rendah, aku akan sangat terbuka mencobanya hehehe
Kesimpulan Primer Anti Cakey Mother of Pearl
+bikin makeup stay in
+ makin lama makin nyatu dengan kulit
+ ngga panas atau bikin gerah dikulit
+ ngga bikin kulit jadi kenceng atau ketarik, intinya nyaman dikulit meski formulanya sticky
-lumayan pricey
-botolnya terlalu licin
-ngga terlalu ngunci foundie, terutama bagian hidung
-ada samar-samar aroma kecut mirip lem
Ada yang sudah coba? Yuk share pengalaman di kolom komentar 😊